Awas, Hati-Hati Whatsapp Bisa Buat Memori HP Jadi Penuh & Lambat Loading/Lemot, Begini Trik Atur Penyimpanannya.
SRIPOKU.COM -- Di era zaman modern seperti saat ini, banyak aplikasi jejaring sosial di smartphone yang bermunculan membuat komunikasi menjadi lebih mudah.
Aplikasi perpesanan atau jejaring sosial banyak digunakan pengguna smartphone di seluruh dunia untuk membantu melakukan kegiatan sehari-hari.
Sebut saja WhatsApp, Line, Messenger, WeChat dan sebagainya.
Namun dari banyaknya aplikasi yang bermunculan tentu akan berdampak pada penggunaan memori telepon bukan?
Dari banyaknya fitur aplikasi chatting yang tersedia, kali ini Sripoku.com akan membahas mengenai aplikasi WhatsApp.
Baca: Cara Sembunyikan Gambar dan Video dari Gallery pada WhatsApp.
Jika kalian menggunakan aplikasi WhatsApp untuk menjadi alat komunikasi dengan teman, rekan kerja, sahabat bahkan pacar, tentu akan banyak menghabiskan waktu untuk chattingan bukan?
Biasanya, dengan berbagai kenyamanan yang tersedia, kita dapat mengirim pesan, audio, foto bahkan juga video.
Namun, ternyata dalam pengaturan WhatsApp, aktifnya mode unduh otomatis membuat kiriman berupa gambar, video, dan pesan suara akan tersimpan di memori handphone secara otomatis.
Bila memori penuh akan mengakibatkan sistem handphone berjalan lambat.
Selain itu, mode unduh otomatis akan menyebabkan paket data yang digunakan akan cepat habis.
Nah kali ini, Sripoku.com akan menyajikan tips bagaimana cara agar gambar, video, audio dan dokumen dari WhatsApp tak tersimpan secara otomatis, sehingga tak akan menghabiskan memori telepon yang dikutip dari Tribun Jabar.
Berikut tutorialnya:
1. Buka WhatsApp, pilih simbol titik tiga di bagian pojok kanan atas.
2. Lalu pilih setting
3. Pilih Data and storage usage
4. Kemudian Anda akan melihat tab media auto-download, ada tiga pilihan yakni mode unduh otomatis menggunakan mobile data, menggunakan WiFi, dan ketika sedang roaming.
5. Anda bisa mengubah ketiga pilihan tersebut menjadi no media atau menghilangkan tanda centang pada semua pilihan seperti foto, audio, video, dan dokumen.
6. Setelah centang tersebut dihilangkan maka tak ada media yang diunduh secara otomatis.
Baca: Jadi Aplikasi Favorite, WhatsApp Punya 10 Fitur Rahasia, Ada yang Bisa Bongkar Chat Pribadi
Tak hanya itu saja, bagi Anda pengguna aplikasi WhatsApp, yang mungkin merasa bosan dengan gambar latar alias background atau sering disebut wallpaper pada aplikasi berlogo gagang telepon itu.
Anda pun bisa mengubah tampilan wallpaper itu menggunakan gambar kesukaan.
Berikut langkah-langkahnya:
1. Buka sebuah percakapan dengan satu kontak WhatsApp.
2. Pilih menu tiga titik di pojok kanan atas layar.
3. Pilih menu Wallpaper
4. Anda akan diberi beberapa pilihan sumber gambar. Dari galeri hingga gambar yang disediakan WhatsApp.
5. Pilih gambar dan sesuaikan tata letaknya. Kemudian pilih Setel.
Bila Anda ingin mengembalikan wallpaper menggunakan gambar standar, pilih default pada menu Wallpaper.
Itulah tadi Awas, Hati-Hati Whatsapp Bisa Buat Memori HP Jadi Penuh & Lambat Loading/Lemot, Begini Trik Atur Penyimpanannya.
Selamat mencoba!!Semoga bermanfaat ya?
0 Komentar untuk "Awas, Hati-Hati Whatsapp Bisa Buat Memori HP Jadi Penuh & Lambat Loading/Lemot, Begini Trik Atur Penyimpanannya"